Senin, 15 Desember 2014

LATIHAN PENANGGULANGAN BAHAYA KEBAKARAN SEMESTER II
TAHUN 2014

PT. Angkasa Pura II (Persero) Kantor Cabang Bandar Udara Halim Perdanakusuma hari ini Kamis, 11 Desember 2014 menyelenggarakan penyuluhan Pencegahan dan Latihan Penanggulangan Bahaya Kebakaran Semester ke- 2 yang merupakan program latihan rutin Rescue And Fire Fighting Services (RFFS) dalam setahun, yang merupakan bentuk kesiapan dalam mencegah dan menanggulangi bahaya kebakaran akibat kecelakaan pesawat udara dan keadaan darurat lainnya yang mengancam keselamatan penerbangan di wilayah Bandar Udara dan sekitarnya. program dari penyuluhan ini di ikuti oleh para karyawan/PKWT PT.Angkasa Pura II (Persero) dan mitra kerja di lingkungan wilayah Bandar Udara Halim Perdanakusuma.

Maksud dari program ini yaitu memberikan penyuluhan betapa pentingnya pencegahan bahaya kebakaran dan melatih kemampuan para karyawan/PKWT dan mitra kerja dalam usaha penanggulangan awal kebakaran. adapun tujuan dari latihan ini antara lain :
  1. Memberikan pengetahuan kepada para karyawan/PKWT dan mitra kerja tentang pencegahan bahaya kebakaran dan penggunaan/peralatan dalam penanggulangan bahaya kebakaran.
  2. Menguji kehandalan dan kesiapan kendaraan RFFS serta peralatan/perlengkapan dalam upaya penanggulangan bahaya kebakaran.
  3. Melatih personil RFFS agar lebih terampil dan familiar dalam menggunakan peralatan dan perlengkapan.
  4. Meningkatkan kerjasama tim sehingga tujuan utama RFFS yaitu menyelamatkan jiwa manusia dapat terlaksana dan Responce Time tercapai.
Dengan adanya latihan ini diharapkan kepada seluruh karyawan dan mitra kerja terlatih dan terampil dalam menggunakan Alat Pemadaman Api Ringan (APAR) sebagai bentuk proteksi awal dalam upaya pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran khususnya di lingkungan Bandar Udara Halim Perdanakusuma Jakarta.




Copyright by : FK-PKPPK Halim Perdanakusuma International Airport
Office : ARFFS Building Halim Perdanakusuma International Airport - Jakarta